Blogger Matematika

Rabu, 09 Juni 2021

Mari Belajar : Bilangan Cacah dan Lambangnya

Mari Belajar : Bilangan Cacah dan Lambangnya

 

 

Hallo teman-teman, marilah belajar matematika bersamaku..😊

Jangan takut dengan matematika!! 

Karena matematika itu tidak sulit tapi menyenangkan jika di pahami.

 

 

Secara umum, bilangan cacah adalah himpunan bilangan bulat yang tidak negatif, yaitu
{0, 1, 2, 3, ...}.

Ciri dari bilangan cacah dapat ditandai dengan bilangan-bilangan yang membentuk himpunan. Himpunan bilangan cacah dapat berupa bilangan bulat yang tidak selalu bertanda negatif atau bilangan asli yang ditambah nol. Selain itu, bilangan cacah selalu bertanda positif dan umumnya diberi notasi “c“.

 

 


Ayo sekarang kalian perhatikan gambar di atas! Tahukan kalian berapa banyak bunga, cangkir dan piring di atas meja tersebut? Dapatkah kalian menghitungnya? Jika tidak, maka pada bab ini kalian akan belajar tentang bilangan cacah dengan materi membilang dan menyebutkan banyak benda, menulis lambang bilangan, membandingkan kumpulan benda, dan mengurutkan banyak benda dan bilangan.

 

  • Membilang dan Menyebutkan Banyak Benda

     Teman-teman, apakah kalian masih ingat apabila kita belajar di kelas, kita bisa menemukan ada meja, bangku, papan tulis, kapur, spidol, bendera, foto presiden dan wakil presiden, lambang negara dan masih banyak lagi benda-benda lainnya. Sekarang coba kalian perhatikan gambar buah apel berikut ini, kemudian bacalah lambang bilangan berikut bersama dengan teman-teman kalian :

 


Kemudian perhatikan cara menulis lambang bilangan berikut ini!

 


  • Membandingkan Kumpulan Benda

        Ayo perhatikan gambar berikut ini!

 

Banyak buku ada empat

Banyak pensil ada tiga

Empat buku lebih banyak dari tiga pensil

4 lebih banyak dari 3 


Banyak jeruk ada dua

Banyak tomat ada lima

Dua jeruk lebih sedikit dari lima tomat

2 lebih sedikit dari 5

 

 

 

 

Banyak celana ada tiga

Banyak baju ada tiga

Tiga celana sama dengan tiga baju

3 sama dengan 3


 

LATIHAN!

 

Coba hitunglah banyak benda berikut ini! Kemudian isilah kotak dengan lambang bilangan sesuai banyak benda yang telah kalian hitung!

Petunjuk : Isilah titik-titik dengan lebih banyak dari sama dengan atau lebih sedikit dari

 

 

 

 
  
  • Membaca  dan  Menulis  Lambangbilangan  11  Sampai  Dengan  20

    Sebelumnya kalian telah belajar membaca dan menulis lambang bilangan 1 - 10, sekarang kalian akan mulai belajar membaca lambang bilangan 11 - 20

    Coba bacalah lambang bilangan di bawah ini bersama teman-teman kalian.

 

 

 

 

 

Ayo kalian perhatikan, cara menulis lambang bilangan berikut ini.

                         

  • Mengurutkan Banyak Benda dan Bilangan

 Coba kalian baca lambang bilangan di bawah ini dengan lantang!!

 

 

 

Dengan membaca lambang bilangan di atas. Kalian telah membilang bilangan 1 sampai dengan 10 secara urut dari yang terkecil.

 

Sekarang coba kalian membilang urut bilangan 1 sampai dengan 10 mulai dari yang terbesar.



 

Kalian juga dapat membilang urut bilangan 1 sampai dengan 10 mulai dari yang terbesar. Kalian juga dapat membilang urut dengan menggunakan benda, misalnya korek api.

 

LATIHAN!

 

Ayo belajar mengurutkan bilangan sesuai banyaknya benda!

                         

                         

 

 

Dengan membaca lambang bilangan di atas, kalian telah membilang bilangan1 sampai dengan 10 secara urut dari yang terkecil. Sekarang coba kalian membilang urut bilangan 1 sampai dengan 10 mulai dari yang terbesar. Kalian juga dapat membilang urut dengan menggunakan benda, misalnya korek api letakkan kumpulan korek apidi atas meja ambil sebuah korek api geser ke kanan sambil membilang 1 ambil lagi sebuah korek api, kumpulkan di sebelah kanan sambil membilang 2, lanjutkan membilang sampai dengan 10.

 

Coba kalian perhatikan gambar berikut untuk lebih jelasnya!!

 

                     

 

Nah mudah bukan? Kalian harus terus mencoba hingga lancar membilang karena kemampuan membilang akan kalian perlukan saat belajar penjumlahan dan pengurangan pada bab berikutnya.

 


Untuk lebih memahami tentang Bilangan Cacah dan Lambangnya silahkan lihat video berikut :

https://www.youtube.com/watch?v=Tt9YlWz26eE






 

 

Semangat terus ya teman-teman dalam belajar, khusunya belajar matematika !!😊

 

 

SELAMAT BELAJAR!!!

 

 

Referensi :

1. Djaelani dan Haryono. 2008. Matematika Untuk SD/MI Kelas 1. Jakarta : PT Era Pustaka Utama

2.  https://www.kursiguru.com/wp-content/uploads/2021/05/Download-Materi-Matematika-Kelas-1-Bab-1.pdf

3. https://id.wikipedia.org/wiki/Bilangan_cacah 

4. https://www.youtube.com/watch?v=Tt9YlWz26eE




0 komentar:

Posting Komentar